Paslon Tunggal Ketua-Wakil BEM FIB 2023 Ungguli Kotak Kosong

Sumber Gambar: Rapat Pengumuman Hasil Pemira FIB 2022

Panitia Pemilihan Umum Raya (Panlih Pemira) Fakultas Ilmu Budaya (FIB) Universitas Diponegoro (Undip) 2022 umumkan hasil pemungutan suara, Sabtu (10/12/22) pukul 10.00 WIB via platform Microsoft Teams.

Acara turut dihadiri pasangan calon (paslon) ketua-wakil BEM FIB 2023 nomor urut 1 Jundi Suja’i-Stephani Amelia Sinurat, panitia pengawas (panwas) Pemira FIB 2022, dan sejumlah mahasiswa.

Sebelumnya, penghitungan suara telah digelar di Student Center Universitas Diponegoro Jumat (09/12/22) pukul 14.00 WIB.

Jumlah suara yang masuk total 872 dengan rincian belum konfirmasi 0 (0,0%), golput 19 (2,18%), kotak kosong 172 (19,72%), dan paslon nomor urut 1 681 (78,10%). Sementara, paslon 1 ungguli perolehan suara.

“DPT kita 3000-an, ya, yang buka SSO (Single Sign On) itu 872 orang. [Pemilih sebanyak] 20%, lah,” kata  Ketua Panlih Pemira FIB 2022 Denio Artanipa Mulyana.

Daftar pemilih tetap (DPT) merupakan mahasiswa aktif FIB angkatan 2020, 2021, dan 2022. Akumulasi suara pemilih berdasarkan DPT yang melakukan registrasi pada platform SSO.

Mengenai suara golput, papar Denio, bukan karena DPT tidak menggunakan hak pilihnya, namun pemilih yang tidak memilih kedua kolom atau memilih keduanya pada surat suara elektronik.

“Golput itu enggak pencet paslon [atau kotak kosong] dan langsung klik lanjutkan atau pilih dua-duanya,” katanya.

Di akhir pengumuman, panwas bacakan alur dan teknis lakukan pengaduan bila ada kecurangan selama pelaksanaan Pemira FIB 2022.

Pengaduan yang semula dijadwalkan 10 Desember 2022 menjadi 11 Desember 2022 ini dapat dilakukan dengan mengisi formulir beserta lampiran bukti kecurangan dan surat keterangan saksi.

“Sudah ada format formulir pengaduan dan juga surat pernyataan saksi,” ujar Rika Dewi, Panwas Pemira FIB 2022 (10/12/22).

Perihal mundurnya timeline pengaduan, Denio mengatakan, “Mohon maaf soal pengaduan diundur sampai tanggal 11 Desember 2022 pukul 16.00 yang semula hari ini (10/12/22) karena mengikuti timeline penghitungan yang mundur juga karena penyelenggaraan penghitungan suara dari pemira universitas juga baru bisa dilaksanakan pada tanggal 9 Desember kemarin,” pungkasnya.

Penulis : Fajri
Reporter: Fajri, Indri, Juno, Zaila (Magang)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back To Top