Sajak-sajak Novi

KAMU

Aku menggila akan khayal
Liar di pembaringan bawah sadarku
Mengajakku tuk merangkai
Bayang tentangmu
Melukis citra rupamu
Mengembus aroma tubuh elokmu
Kamu…
Hanya mimpi yang nyata
Di imaji

Klaten,14 September 2007

BILA WAKTU TANPA SUARA

Di ujung lidahku
Ada kata yang tak terucapkan
Ada rasa yang tak terjabarkan
Oleh pikirku atau imajiku
Perlahan diam menyergapku
Dingin…dingin aku
Dalam dunia liar suara
Ya…ya… aku harus berteriak
Tapi kenapa bibirku tak mau terbuka
Matakupun tak henti terpajam
Daun telingaku seakan
Mengakap panggilan…
Ya…mereka memanggilku…meneriakiku…
Aku terbang…aku mati…

Klatean, 31 Agustus 2007

Novi. Mahasiswa S1 Ilmu Perpustakaan FS Undip.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back To Top